20110816

BIBLICAL TRIP TO HOLY LAND (Part 1 – Preparation)

Holy Land Juni-Juli 2011

Sebelumnya mohon maaf, ini hanya sebuah catatan perjalanan rohani, yang saya takut akan terlupakan seiring dengan kesibukan duniawi saya  sebagai seorang karyawati,  seorang  istri,  seorang ibu dari 1 anak yang beranjak remaja, dan sebagai seorang perempuan biasa…..

Shalom Aleichem,

Saya sangat bersyukur kepada Tuhan, karena berkat-Nya maka saya bisa berangkat ke melakukan perjalanan ziarah Tanah Perjanjian, sesuatu yang sama sekali tidak pernah saya duga ataupun saya bayangkan sebelumnya.   Walaupun tanpa perencanaan akan tetapi Puji Tuhan perjalanan ini membawa dampak yang luar biasa terhadap wawasan dan terutama terhadap iman saya kepada Tuhan dimana dalam perjalanan ini imanku semakin bertambah dan bertumbuh. 

Dibalik kebahagiaan ini, terselip juga rasa sedih karena yang seharusnya melakukan perjalanan ini rohani bukan saya tetapi mama tercinta.  Karena sesuatu halangan dan bbrp pertimbangan lainnya membuat  mama tidak bisa berangkat dan atas kesepakatan mama beserta keluarga, perjalanan ziarah ini dialihkan kepada saya dan mama baru akan berangkat lain kali. Terima kasih buat mama dan semua keluargaku.  Saya terus berdoa semoga mama selalu diberikan kesehatan yang baik dan nanti bisa berangkat mengikuti ziarah dengan nyaman.

Baiklah, saya akan memulai catatan perjalanan ini :
Perjalanan ini diatur oleh Christmas Tour, jumlah peserta 37 orang dengan tour leader Sdr. Alvin.  Alvin sangat menguasai perjalanan ini karena sudah lebih dari 30 kali ybs mengunjungi Holy Land.  Sungguh luar biasa !   Peserta tour kali ini berasal dari berbagai daerah, terbanyak dari Medan, kemudian dari NTT dan Jakarta.
Sehari sebelum keberangkatan, kami sudah tiba di Jakarta dan kemudian dijemput oleh penyelenggara (Sdri. Yunita) yang melayani kami dengan sangat baik dan ramah.  Kemudian kami diantar oleh Yunita dan Pak Sinaga ke Hotel Orchard yang sudah dibooking dan dibayar sebelumnya oleh penyelenggara.

Hari Selasa, 28 Juni 2011, setelah check out kami keluar untuk santap siang bersama.  Kemudian kami diantar ke money changer untuk melakukan penukaran uang dari Rupiah ke Dollar US.  Lumayan seru dan ramai karena banyaknya uang yang ditukar dan permintaan uang pecahan kecil.  Petugas money changer sampai pusing menghadapi banyaknya permintaan..hehehe…   Saya sendiri cuma menukar uang asing secukupnya, karena toh disana nanti bisa berbelanja dengan menggunakan kartu ATM BNI maupun credit card. Ternyata memang terbukti, ATM BNI nyaman sekali dan sangat mudah dipakai sebagai alat pembayaran di beberapa negara yg saya singgahi tanpa kendala apapun.

Selesai acara tukar menukar uang, kami menuju ke mall untuk mencari aneka keperluan yg belum ada.  Ternyata masih banyak yg harus dicari, antara lain sepatu dan kaos kaki yg tebal utk mendaki Gunung Sinai, memory card, batarai cadangan utk kamera/handycham, dan perlengkapan kecil lainnya.  Hmmm...capek juga mengitari mall dari siang sampai menjelang malam, sampai migrenku kambuh, untuk sudah bawa obat....

Akhirnya semuanya selesai dan kami kembali ke kantor HMT utk mengambil bagasi kami yg tadi dititipkan, kemudian menuju bandara.   Pukul 21.00 WIB kami berkumpul di Bandara Soekarno Hatta di terminal 2D dan makan malam di kafe .  Setelah makan malam, kami berkumpul untuk pembagian buku acara, baju seragam group, topi, payung, name tag, pasport, fiskal, dan boarding pass.  Tas trolly kecil sudah dibagikan sehari sebelumnya.  Sesudah itu berdoa bersama yang dipimpin oleh Pembimbing Rohani Pdt. Deddy Goandys, lalu bersama-sama menuju imigrasi, menunggu lagi di Gate E1, baru memasuki pesawat jam 12 malam.  Pesawat Emirates (EK 359) bermuatan 350 orang, terbang langsung dari Jakarta - Dubai diperkirakan tiba jam 05.30 waktu setempat.

Lama perjalanan 8 jam lebih, akan tetapi hiburan2 di Emirates lumayan oke untuk menghilangkan rasa jenuh selama penerbangan, dengan layanan ICE yang menawarkan pilihan lebih dari 1.200 saluran hiburan, lebih dari 280 film dari seluruh dunia, ratusan pilihan televisi, ribuan trek musik kontemporer maupun klasik dan juga aneka games yang bisa diakses melalui monitor yang ada di masing2 tempat duduk penumpang.   Tidak salah kalau selama 7 thn berturut-turut ini Emirates mendapat prestasi Layanan Hiburan terbaik di dunia.   Setelah 2 kali makan dan sempat ketiduran sebentar, akhirnya kami tiba di Dubai - Uni Emirat Arab.   Sesuai perkiraan tiba jam 05.30 waktu Dubai (perbedaan waktu lebih lambat 2 jam dari Jakarta).

Di Bandara Dubai kami transit sebentar,  cuci muka, foto2 dan kemudian menuju ke Gate 216 untuk melanjutkan penerbangan dengan Emirates (EK 901) menuju Amman, Yordania.  Lama perjalanan 2 jam 30 menit.   Sekitar jam 11 waktu setempat kami tiba di Bandar Udara Internasional Queen Alia, Amman-Yordania.

………………………………bersambung………………………….

(foto : nampang sebentar di Bandara Dubai)


Bagian ke 2 : Perjalanan di Yordania dan Gunung Nebo


5 komentar: